Kamu akan melihat pemberitahuan disini.
Geografi & Kebumian
Teknik Geodesi merupakan salah satu bidang ilmu kebumian yang berkaitan erat sama lingkungan fisik bumi. Di jurusan ini Quipperian akan banyak melakukan survei, dan pemetaan. Saat ini, pembelajaran penentuan posisi telah berkembang menjadi lebih terpadu mulai dari pengukuran, analisis, pengelolaan, penyimpanan, sampai penyajian deskripsi dan lokasi dan data berbasis muka bumi. Oleh karena itu ada pula kampus yang menamai jurusan ini dengan Teknik Geomatika
Kemampuan melakukan observasi
Kemampuan melakukan analisis
Kemampuan berpikir sistematis
Kemampuan memroses data dengan perangkat lunak
Pemahaman matematika
Detil, teliti, tekun
Bekal ilmu dan keterampilan yang diperoleh lulusan Teknik Geodesi sangat bermanfaat dalam proses pembangunan suatu wilayah. Bidang pekerjaanmu pun nantinya tidak jauh dari teman-teman Teknik Sipil, karena akan bersama-sama membangun infrastruktur seperti jalan dan jembatan.
Kamu yang ingin jadi abdi negara bisa gabung dengan instansi pemerintah seperti Badan Informasi Geospasial, Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional, Badan Pertanahan Nasional, dan lainnya.
Lembaga riset seperti Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi dan Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia juga membutuhkan peneliti dengan latar belakang pendidikan Teknik Geodesi.
Kamu juga bisa berkarier di institusi TNI. Karena ada beberapa pekerjaan yang dilakukan oleh seorang Ahli Geodesi, seperti merekayasa penyediaan informasi kontur tanah, pendeteksian garis pantai dan efek gelombang, kenaikan muka air laut, dan sebagainya.
Seorang Geodet adalah pionir pada survei investigasi suatu proyek pekerjaan sipil baik skala besar maupun kecil. Dalam hal pembukaan penambangan minyak dan gas di darat maupun di laut, pembangunan infrastruktur jalan, irigasi, gedung-gedung, jaringan rel kereta api, bandara dan lain-lain, selalu membutuhkan tim surveyor geodesi. Jadi, Quipperian tak perlu khawatir ya akan prospek kerja lulusan Teknik Geodesi. Apalagi ilmu geodesi cakupan aplikasinya semakin luas, alhasil kebutuhan lulusan jurusan ini semakin besar. Mulai dari instansi pemerintah, BUMN, sampai perusahaan swasta membutuhkan. Jenis dan jenjang karier yang ditawarkan pun bervariasi.
Jika Quipperian memilih untuk melanjutkan studi di jurusan Teknik Geodesi dan Geomatika, persiapkan dirimu dari sekarang ya! Karena nggak banyak kampus yang menawarkan jurusan ini, di Indonesia hanya ada 4 kampus yang terakreditasi A. Di jurusan ini, kamu akan mempelajari bagaimana melakukan pengukuran dan pengamatan posisi titik-titik pasti yang ada di atas muka bumi lalu membuat pemetaannya. Kajian yang kamu lakukan mencakup bentuk, ukuran dan luas sebagian besar muka bumi dan variasi gaya berat bumi. Kamu pun akan dibekali dengan teknik-teknik pengukuran dan pemetaan digital untuk perencanaan pembangunan. For your information, kalau Quiperian kuliah di jurusan ini nggak boleh alergi dengan Matematika ya!
Untuk jadi seorang Sarjana Teknik di bidang ini, Quipperian akan belajar ilmu terkait dengan geodesi selama 4 tahun atau 8 semester di kampus. Selama kuliah kamu akan berjumpa dengan beberapa mata kuliah, misalnya Ilmu Ukur Tanah, Pemetaan Digital, Fotogrametri, Proyeksi Peta, Penginderaan Jauh, Kartografi, Geodesi Satelit, Survei Hidrografi, Survei Rekayasa, Survei Kadastral, Survei Batas Wilayah, dan sebagainya. Beberapa mata kuliah juga akan memberimu pengalaman praktik di lapangan lho, Quipperian. Selain itu, kamu pun akan sering disibukkan dengan kegiatan pemrosesan data dengan perangkat lunak dalam komputer. Jika kamu ingin melanjutkan studi ke jenjang pascasarjana, ada banyak pilihan kampus bergengsi yang bisa dijadikan referensi, lho.